
SMK Senopati siap memberangkatkan siswa ke tempat PKL artinya mereka telah menjadi kelas XI. Selama 6 bulan ke depan siswa-siswi SMK Senopati mulai dari kompetensi keahlian TKJ, RPL, TSM, TKR hingga MP akan berangkat ke tempat magang dalam agenda PKL.

PKL adalah langkah awal untuk siswa bersosialisasi di dunia kerja. Siswa-siswi SMK Senopati harus bisa memaknai apa itu PKL. Tantangan yang dihadapi tentunya lebih besar daripada saat berada di sekolah.

Sebelum diberangkatkan, siswa-siswi melaksanakan Apel di lapangan besar sekolah. saat apel siswa yang akan berangkat PKL diberi pengarahan untuk menjaga sikap serta menunjukkan kompetensi semaksimal mungkin. Hal ini mengajarkan siswa untuk bersiap menghadapi apapun yang terjadi selama di tempat magang serta mengajarkan arti kedisiplinan.
