SMK Senopati berkolaborasi dengan Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (IKOM UMSIDA) dalam kegiatan Digital Commpreneur. Kegiatan ini memberikan pengalaman baru bagi siswa dalam dunia komunikasi dan kewirausahaan digital. ????????

Dalam pelatihan ini, siswa dibekali materi menarik tentang public speaking dan personal branding, agar mampu tampil percaya diri, komunikatif, dan memiliki citra diri positif di dunia nyata maupun digital. ????

Sebagai penutup, peserta belajar membuat portofolio digital sebagai langkah awal membangun jejak profesional mereka di dunia industri kreatif. Kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat berkreasi dan berani tampil menjadi generasi digital yang unggul. ????????
